Meskipun bergaji tinggi, ada banyak orang yang masih saja mengaku kekurangan. Sebanyak apapun uang yang mereka hasilkan, habis tak bersisa di akhir bulan. Oleh karena itulah, dibutuhkan perencanaan keuangan yang matang. Memiliki perencanaan keuangan itu seperti melakukan perjalanan. Kamu punya tujuan, kamu punya bekal jalan, dan kamu akan sampai dengan selamat.
Masih tidak tertarik juga untuk membuat perencanaan keuangan? Berikut manfaat perencanaan keuangan yang akan membuat kamu berubah pikiran.
-
Membuat hidup lebih terarah
-
Memposisikan uang sebagai alat
-
Lebih waspada
-
Tidak sekadar bertahan hidup
-
Mewujudkan cita-cita
Kalau kamu tidak memiliki tujuan, kamu tidak tahu di mana kamu akan berlabuh. Perencanaan keuangan ini mengarahkan kamu untuk menjalani hidup sesuai yang kamu inginkan. Perencanaan keuangan memiliki kerangka waktu dan dapat diukur, sehingga hidupmu tidak mengalir seperti air.
Terlepas dari apakah kamu tumbuh dari keluarga kaya yang berhambur uang atau keluarga dengan keuangan yang sedang-sedang saja, saat dewasa kamu tentu sadar bahwa uang bisa menjadi alat kesuksesan. Jika kamu membuat rencana keuangan, kamu akan bertindak seperti sopir yang mengendalikan mobilnya yang merupakan alatnya dan bukan sebaliknya. Jangan sampai kamu disetir oleh uang.
Perencanaan keuangan merupakan langkah untuk meningkatkan kewaspadaan diri. Kamu tidak pernah tahu apa yang akan terjadi di masa mendatang. Berjaga sejak dini, akan membuat merasa lebih tenang, kan?
Begitu banyak orang yang takut tidak bisa bertahan hidup karena uang. Padahal uang memang bergerak dinamis. Siapapun bisa memutar uang dan bahkan meningkatkannya ke nilai yang lebih tinggi. Semuanya bisa tercapai jika terdapat perencanaan keuangan yang matang.
Hidup jelas lebih bermakna dengan adanya cita-cita. Sekecil apapun cita-cita, itulah yang akan membuat kamu merasa bahagia. Bisa saja kamu bercita-cita untuk menjadi traveller dunia, fashion designer, enterpreneur, musisi, seniman, dan apa saja yang terlintas di dalam otak. Untuk mewujudkannya kamu tidak bisa tinggal diam. Kamu perlu berusaha dan salah satunya adalah dengan merencanakan keuangan ini.
Bagaimana, apakah kamu siap untuk membuat perencanaan keuangan sekarang juga? Semakin cepat merencakan keuangan, semakin cepat kamu sampai tujuan.