Platpe berinisiatif untuk membuat usaha-usaha yang dirangkulnya mendapatkan penghasilan yang lebih baik. Tidak hanya berdampak positif untuk pengusahanya tapi juga untuk warga sekitar yang membutuhkan penghasilan tambahan.

Berikut ini kami GandengTangan.org merangkum 4 alasan singkat mengapa kita harus membantu Platpe:

Membantu Usaha Bantal

Selama ini usaha bantal bordir di Desa Sukorambi berjalan mandek karena minim alat produksi. Saat ini mereka hanya memiliki satu mesin bordir. Ini membuat usaha bantal bordir belum mampu menerma pesanan besar dalam waktu produksi yang singkat.

Salah satu tujuan peminjaman Platpe adalah untuk membeli alat produksi agar mampu menerima pesanan yang lebih banyak dengan produksi yang cepat.

Membantu Pengusaha Kayu

Usaha kayu ini memproduksi berbagai alat rumah tangga seperti talenan, tatakan panas, tempat bumbu dan lain sebagainya. Namun ketidaktersediaannya alat pemotong kayu (ukuran tebal) membuat usaha ini lumayan terhambat.

Dengan terdanainya usaha ini maka Platpe mampu meningkatkan produksi dan memperbanyak buruh tembakau untuk bekerja membuat alat-alat rumah tangga.

Membantu Usaha Jamur Tiram Setempat

Lagi, alat produksi menjadi kebutuhan penting untuk menunjang aktivitas produksi. Saat ini segala sesuatunya dilakukan secara manual, seperti memeras jamur tiram untuk diolah menjadi produk jadi.

Jika alat produksi terdanai maka kemungkinan untuk membuat varian produk akan semakin besar.

Membantu Ibu-Ibu Buruh Tembakau

Tembakau hanya panen satu tahun sekali. Proses pengolahannya pun hanya berkisar 1-3 bulan saja. Yang artinya jika dalam 3 bulan tembakau sudah berhasil diproses, ibu-ibu buruh tembakau tidak akan mendapatkan pekerjaan lagi sampai musim panen berikutnya.

Kebanyakan ibu-ibu buruh tembakau bekerja untuk Platpe Kayu untuk membuat alat-alat rumah tangga. Dengan alat produksi yang terdanai, maka Plape Kayu akan lebih berani menerima pesanan dengan jumlah besar. Secara bersamaan ini juga akan membuka ruang bagi para ibu buruh tembakau untuk membantu perekonomian keluarganya—yang rata-rata bersuami seorang kuli bangunan dan petani.

Kamu bisa menjadi bagian dari usaha meningkatkan perekonomian warga Desa Sukorambi, Jember, Jawa Timur. Bagaimana caranya? Cukup memberi pinjaman minimal Rp 50.000 di sini.

Show Comments (1)
1 Comment
  • arif
    arif
    9 Januari 2016 at 15:52

    luar biasa… mudah mudahan bisa lancar usahanya…

    Reply
Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *