Jelang lebaran apa yang terlintas dalam pikiranmu? Ketupat, opor, sungkem sama orang tua, dan tentu saja (apalagi yang anak kantoran nih) Tunjangan Hari Raya alias THR. Jumlah THR tentu menggiurkan, ibarat bonus kamu langsung bisa kalap menghabiskan uang itu untuk berbagai keperluan. Biasanya sih buat belanja persiapan lebaran, tapi selesai lebaran seringnya kita menyesal karena berfoya-foya menggunakan THR. Padahal ada lho cara-cara bijak menggunakan THR.
Bijak menggunakan THR juga berarti uangmu bisa digunakan tidak hanya pada saat hari lebaran. Bahkan, kamu bisa menggunakan THR untuk memberi manfaat bagi orang lain . Gimana caranya? Nah, berikut ini tips-tipsnya, tenang kamu enggak perlu ngasih salam tempel untuk dapat tips ini.

 

Kampung Halaman Yang Selalu Dirindukan!

Setelah satu tahun bekerja keras membanting tulang, maka momen lebaran jadi saat yang tepat untuk beristirahat dan berkumpul dengan keluarga. Saat yang tepat Mudik alias Pulang Kampung! Tentu pergi ke kampung halaman butuh biaya, mulai dari tiket atatu bensin, belum lagi beragam persiapan lebaran di kampung halaman. Tenang THR-mu bisa menghapus semua kecemasanmu, tapi jangan semua digunakan saat lebaran ya!

 

 

Gunakan Untuk Kebutuhan Tak Sekali Pakai

Lebaran tentu membutuhkan pesiapan. Beli kue lebaran, mudik, beli baju baru, dan banyak lagi. Tapi mari kita ingat esensi Idul Fitri sebenarnya adalah kembali menjadi insan yang suci, bukan menghambur-hamburkan uang. Karena itu banyaknya nominal THR selayaknya tidak kita habiskan untuk membeli barang habis pakai. Misalnya kamu bisa menggunakannya untuk tambahan uang muka rumah, apartemen, atau kendaraanmu.

 

 

Tung Itung Itung Kalau Nabung Pasti Untung

Kamu pasti bilang, klise banget kalau THR ditabung. Benar, memang klise, tapi klise belum tentu kuno atau tak bisa diterapkan. Memang, tak perlu semua THR kamu tabung. Kamu bisa menyisihkan seperempat atau setengahnya untuk saja. Dengan menabung maka kamu bisa menggunakan THR-mu di lain waktu saat sedang butuh. Selain menabung kamu juga bisa menginvestasikannya atau mendepositokan THR-mu. Bahkan kini juga ada cara menyimpan uang sekaligus bisa menolong wirausahawan sosial, gimana sistemnya? Mari baca tips selanjutnya.

 

 

Berubah Jadi Hero’s Wallet!

Bayangkan kalau kamu bisa menyimpan uang dan kelak jika kamu tertarik memberi pinjaman pada wirausahawan sosial kamu bisa menggunakannya. Uang tidak habis, plus bisa membantu mengembangkan usaha-usaha wirausahawan sosial, pertanyaannya memangnya ada platform itu? Jelas ada. Kamu bisa menggunakan THR-mu untuk bergandengan tangan dengan para wirausahawan sosial mengembangkan usahanya. Caranya adalah dengan mendepositkan terlebih dahulu uangmu, nantinya kalau kamu tertarik dengan sebuah usaha wirausahawan sosial kamu bisa langsung meminjamkannya. Jadi THR bisa utuh dan berguna bagi banyak orang. Kamu pun bisa menjelma menjadi Hero’s Wallet!

 

 

Sebar Kebahagiaan Untuk Para Wirausahawan Sosial

Setelah membagikan THR untuk sanak saudara atau tetangga, kini saatnya membagi kebahagiaan pada para wirausahawan sosial. Kenapa harus wirausahawan sosial? Karena mereka punya manfaat nyata dalam memberdayakan masyarakat lokal, sehingga uang THR-mu akan punya manfaat berlipat ganda. Tenang, THR-mu akan kembali kok, karena yang kamu lakukan adalah meminjamkan bukan memberi donasi. Kalau THR sudah di tanganmu, kini saatnya jarimu mengklik link ini untuk tahu lebih banyak cara memberikan pinjaman pada wirausahawan sosial.

Show Comments (1)
1 Comment
Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *