Kalau kamu menonton TV atau YouTube, atau scrolling timeline Twitter; pasti sering menemukan berita atau kabar yang tidak menyenangkan tentang Indonesia. Dari mulai perdebatan tentang pejabat pemerintahan, kelakuan artis-artis yang makin hari makin ajaib, dan masih banyak lagi. Waspadalah, terlalu banyak mengonsumsi berita negatif membuat kamu merasa kehilangan harapan akan Indonesia. Lebih baik kamu membaca artikel-artikel di blog GandengTangan. Di sini, kamu akan menemukan optimisme dan pemikiran positif yang tentunya lebih baik untuk kesehatan mentalmu.
Kamu bisa melihat bukti-bukti optimisme yang dimiliki oleh para pemilik project melalui video yang sudah mereka buat, beberapa diantaranya adalah sebagai berikut:
-
-
Khunpai Indonesia
-
Pernahkah kamu terpikir tentang nasib petani ulat sutera di tengah gempuran produk-produk impor? Bambang Muhamad Ishak sudah melakukan aksi nyata sejak tahun 2009. Perjuangan beliau untuk meyakinkan para petani ulat sutera untuk bertahan itu tidak mudah lho. Tapi beliau berinovasi dengan kepompong ulat sutera, serta menyediakan ‘lahan’ distribusi produknya, yaitu dengan berjualan melalui online.
Beliau juga menerapkan sistem penghasilan yang jauh lebih menguntungkan. Kalau sebelumnya, kepompong dibeli dari para petani dengan hitungan kilogram; Khunpai Indonesia membeli kepompong tersebut dengan hitungan per butir! Keputusan yang sangat berani yang dilakukan oleh Bambang dan rekan-rekannya, semata untuk mengembalikan image Indonesia sebagai pemasok bahan baku sutera.
Khunpai Indonesia juga memastikan bahwa produksi kepompong ulat sutera tersebut minim sampah, karena limbahnya dapat digunakan sebagai pupuk untuk pangan ulat sutera, yaitu tanaman murbei. Daun murbei-nya pun diolah sebagai minuman kesehatan. Ingin melihat langsung seperti apa kreativitas Bambang dari Khunpai Indonesia dalam memajukan produk kepompong ulat sutera asli Cianjur? Tonton videonya di bawah ini, dan dukung project-nya di sini.
-
-
Desy Catering
-
Masih dalam suasana Kartini, Ibu satu ini adalah perwujudan Kartini masa kini. Kalau dulu Kartini tidak menyerah dalam memperjuangkan haknya atas pendidikan untuk perempuan; Bu Desy tetap bersemangat meski berada dalam situasi yang kurang menguntungkan karena kondisi fisiknya. Ketidaksempurnaan itu tidak beliau jadikan alasan untuk mengharap belas kasihan dari orang lain, melainkan menjadi motivasi untuk berusaha mandiri.
Berbekal keahlian memasak, beliau mengandalkan kuliner ayam bakar madu dan tumpeng. Coba deh, tonton video project beliau, kamu akan terharu dengan visinya, yaitu menciptakan lapangan pekerjaan untuk anak-anak putus sekolah. Dukunganmu untuk Desy Catering akan memberikan kesempatan bagi beliau untuk memperbanyak kebutuhan karyawan. Bu Desy tidak hanya memikirkan profit kok, beliau terdorong untuk mengembangkan bisnis catering-nya justru karena ingin melihat lebih banyak generasi muda yang produktif dan aktif, salah satunya dengan memiliki keahlian memasak. Kamu bisa mendengar langsung dari Bu Desy tentang project-nya melalui video di bawah ini:
Selain kedua project di atas, masih banyak project yang bisa kamu danai melalui GandengTangan.org. Tidak hanya meningkatkan ekonomi Indonesia, tapi usaha mereka pastinya sangat membanggakan untukmu. Ternyata, begitu banyak orang-orang Indonesia yang membumi dan sangat peduli dengan kemajuan komunitas sekitarnya. Hebatnya mereka, cerita perjuangan mereka bisa menjadi inspirasi buatmu untuk turut berjuang. Yuk, subscribe channel YouTube GandengTangan, supaya kamu bisa mendapat update setiap ada project baru – bonus, optimisme akan kesuksesan Indonesia di masa depan!