Karena Memberikan Pinjaman Juga Bagian dari Perubahan!
Tentu kita sering mendengar keluhan soal pekerja kantoran yang penat dengan pekerjaan. Merasa tak punya kehidupan atau aktivitas sosial. Maka kebanyakan kita yang bekerja di kantor merasa bahwa meluangkan waktu berkegiatan sosial saja susah mana mungkin jadi agen perubahan. Hmmm…tunggu dulu!
Perubahan sosial tidak harus kita lakukan sendirian. Melakukan perubahan tentu bisa dilakukan bersama-sama. Masing-masing kita bisa punya peran untuk terlibat aktif dalam perubahan, tak terkecuali orang kantoran.
Lantas apa yang bisa dilakukan orang kantoran untuk jadi agen perubahan? Nah, langkah-langkah sederhana ini bisa kita lakukan sebagai orang kantoran:
Bantu Sebarkan Informasi dari Para Agen Perubahan
Membantu agen perubahan lainnya tentu juga perbuatan positif. Banyak juga komunitas sosial atau wirausahawan sosial yang bisa kamu bantu. Bantuan pertama yang bisa kamu lakukan adalah dengan membantu menyebarkan informasi mengenai para wirausahawan sosial. Kamu bisa bantu sebarkan twit atau status facebook para wirausahawan sosial.
Bangun Jejaring Dengan Agen Perubahan
Membangun jejaring bukan berarti harus bertatap muka. Dengan kemajuan teknologi kita bisa berjejaring secara maya. Misalnya kita bisa mencari platform yang memungkinkan kita membantu banyak agen perubahan di berbagai penjuru nusantara.
Pinjamkan Dana Untuk Para Agen Perubahan
Salah satu isu besar yang dihadapi para pegiat sosial adalah keberlanjutan gerakan. Faktor penting dalam keberlanjutan itu adalah dana. Nah, kamu bisa berperan dengan memberikan pinjaman untuk mereka.
Jadi Relawan Dalam Platform Perubahan Sosial
Selain bergabung dengan komunitas atau organisasi sosial, kamu juga bisa meluangkan waktu jadi relawan dalam platform perubahan sosial . Platform ini mengumpulkan banyak agen perubahan sosial untuk meluaskan gerakannya. Kini, sudah ada beberapa platform perubahan sosial di Indonesia. Nah, saatnya kamu bergandengan tangan dengan mereka.
Langkah-langkah sederhana tersebut bisa kamu lakukan sekarang juga. Tak perlu menunggu saat pulang kantor atau ketika bosmu lengah. Bagaimana cara memulainya? Mulai langkahmu dengan bergandengan tangan dengan para agen perubahan di sini.